ilustrasi (sumber: dailysocial.id) |
Sampang - Sebagai upaya untuk terus meningkatkan produksi dan pendapatan petani, Dinas Pertanian (Disperta) Kabupaten Sampang segera merealisasikan program petani dan pemberian bantuan alat pertanian.
Plt Kepala Disperta Kabupaten Sampang, Suyono mengklaim bahwa pihaknya telah sukses membangun irigasi tanah dangkal. Termasuk, mengembangkan vegetasi tanaman Melon dan Semangka yang berbentuk unik.
"Kalau pemasaran sudah tidak ada kendala. Kami sengaja memilih petani milenial agar lebih kreatif," ujarnya.
Disperta Sampang menyalurkan bantuan alat pertanian, seperti traktor combine harvester, menyiapkan pompa air dan lain sebagainya. Hal itu dilakukan sebagai langkah untuk menekan dan meringankan biaya produksi pertanian.
Ia juga menegaskan untuk mendukung penuh para petani, termasuk dengan penyediaan bibit di sektor perkebunan. "Untuk perkebunan, kami mengembangkan tanaman bakau. Termasuk menyediakan bibit yang berkualitas, yang juga didukung bantuan pupuk dari provinsi," terangnya.
Ditambahkan, pihaknya juga menyediakan bibit kelapa Genjah Entok untuk menunjang objek wisata Pantai Lon Malang, Sokobanah. Termasuk merintis wisata tani di Balai Penyuluh Pertanian (BPP).
"Sehingga, BPP nantinya bisa menjadi rumah kedua bagi penyuluh," ungkapnya.
Suyono juga mengembangkan sektor peternakan dengan melaksanakan Upaya Khusus Sapi Indukan Wajib Bunting (Upsus SIWAB). Artinya, melakukan inseminasi buatan untuk indukan yang birahi.
"Di satu sisi kita tetap menjaga perkembangan sapi betina. Karena itu, kami lakukan inseminasi buatan secara gratis," tukas Suyono.(*)
loading...
0 Comments